PENYAKIT PADA SISTEM REPRODUKSI
Penyakit yang berhubungan dengan System Reproduksi manusia umumnya mudah menyebar/ menular melalui hubungan seksual antara pria dan wanita. Sehingga penyakit-penyakit ini disebut PMS atau Penyakit Menular Seksual. Beberapa penyakit menular seksual yang berhubungan dengan sistem reproduksi, antara lain : 1. Kencing Nanah (Gonore) Disebabkan oleh bakteri Neisseria gonorrhoeae . Ditandai dengan rasa tidak enak pada saluran kemih dan diikuti nyeri ketika buang air kecil dan keluar nanah dari vagina, penis dan saluran kencing. 2. Raja Singa (Sifilis) Disebabkan bakteri Treponema pallidum . Bakteri yang masuk bias menyebar ke seluruh tubuh melalui aliran darah sehingga dapat menular pada janin dalam kandungan dan membahayakan jantung dan otak janin. Penyakit ini ditandai dengan luka/ benjolan di sekitar alat kelamin dan dapat menyebar ke organ lain. 3. Klamidiasis Disebabkan oleh Chlamydia trachomatis. Ditandai dengan peradangan pada alat